Menu

Koran · 5 Jan 2023 WIB

iQOO Neo 7 Racing Edition Sudah Bisa Dibeli


iQOO Neo 7 Racing Edition Sudah Bisa Dibeli Perbesar

OAtekno.com – iQOO resmi meluncurkan iQOO Neo 7 Racing Edition pada 30 Desember 2022 ke China. iQOO mengkonfirmasi saat peluncuran, smartphone akan tersedia mulai tanggal 5 Januari pada pasar China.

Spesifikasi iQOO Neo 7 Racing Edition

iQOO Neo 7 Racing Edition memiliki layar AMOLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ dan kecerahan hingga 1.500 nits serta mendukung refresh rate 120Hz. Punch-Hole pada bagian tengah atas layar yang menampung kamera depan beresolusi 16 MP.

Pada bagian belakang, smartphone ini memiliki 3 konfigurasi kamera, yaitu kamera utama 50 MP dengan OIS, 8 MP ultra-wide lens, kamera macro 2 MP. Berjalan di atas OriginOS 3 dan berbasis Android 13.

Baca Juga: OnePlus 11 Resmi Rilis Pakai SoC Snapdragon 8 Gen 2

Smartphone ini menggunakan SoC Snapdragon 8+ Gen 1 dengan kapasitas baterai 5.000 mAh yang support fast-charging 120W. Menggunakan RAM LPDDR5 hingga 16 GB dan penyimpanan UFS 3.1 hingga 512GB. Smartphone ini juga menawarkan fitur lain seperti fingerprint on-screen.

Harga dan Ketersediaan

Smartphone ini memiliki tiga varian warna, yaitu Geometric Black, Impression Blue, dan Pop Orange. Hadir dengan empat konfigurasi dengan sebagai berikut:

  • 8GB + 256GB = 2.799 yuan (Rp6,3 juta)
  • 12GB + 256GB = 2.999 yuan (Rp6,8 juta)
  • 16GB + 256GB = 3.299 yuan (Rp7,5 juta)
  • 16GB + 512GB = 3.599 yuan (Rp8,1 juta)

Saat ini iQOO Neo 7 Racing Edition hanya tersedia pada pasar China saja. Belum ada informasi lebih lanjut tentang peluncuran Globalnya. Kita tunggu saja kabar selanjutnya dari iQOO.

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

Harga iQOO 13 Resmi Indonesia dengan Snapdragon Tercanggih Saat Ini

2 December 2024 - 18:48 WIB

iQOO 13 Indonesia

WhatsApp Uji Fitur Pengguna Bisa Mention Grup di Status

23 November 2024 - 09:38 WIB

iQOO 13 Hadir Dengan Snapdragon 8 Elite

23 November 2024 - 09:25 WIB

Apple Bakal Hentikan Dukungan Backup iCloud untuk iPhone dengan iOS 8!

21 November 2024 - 10:06 WIB

Fitur Baru WhatsApp Memungkinkan Pengguna Lebih Mudah Kirim Foto

21 November 2024 - 09:44 WIB

Fitur Baru WhatsApp Memungkinkan Pengguna Lebih Mudah Kirim Foto

Fitur Circle to Search serta Gemini ada di ColorOS 15

21 November 2024 - 09:27 WIB

Fitur Circle to Search serta Gemini ada di ColorOS 15
Trending di Koran