OAtekno.com – Erajaya Active Lifestyle (ERAL) telah memperkenalkan lini produk Internet of Things (IoT) dari CMF by Nothing, termasuk CMF Buds Pro dan CMF Watch Pro, ke pasar Indonesia melalui toko fisik dan platform e-commerce. Pada intinya, langkah ini merupakan bagian dari komitmen Erajaya Active Lifestyle untuk menyediakan produk IoT terbaru yang melengkapi gaya hidup aktif pelanggan mereka. CMF by Nothing adalah sub-merek dari Nothing yang pertama kali Nothing perkenalkan pada bulan September 2023. Sebelumnya, Erajaya Active Lifestyle telah sukses menghadirkan produk-produk dari Nothing seperti Ear (1), Ear (Stick), Ear (2), dan Ear (2) Black di Indonesia.

Menurut Djohan Sutanto, CEO Erajaya Active Lifestyle, produk-produk dari CMF by Nothing dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna berusia 15-30 tahun yang ingin tampil modis dan berbeda. Erajaya Active Lifestyle berkomitmen untuk menyajikan portofolio produk active lifestyle terkini yang relevan bagi konsumen Indonesia. Produk-produk ini dapat dengan mudah diperoleh oleh pelanggan setia melalui gerai mereka yang tersebar luas dan juga melalui berbagai platform belanja online. Keberadaan jaminan garansi dari TAM memberikan kepercayaan kepada pengguna agar dapat menggunakan produk ini tanpa khawatir.

Lebih lanjut, CMF Buds Pro adalah earbuds wireless yang menyajikan pengalaman audio berkualitas tinggi dengan fitur Active Noise Cancellation sebesar 45 dB yang dapat meredam gangguan suara dari sekitar dan teknologi Clear Voice untuk suara yang jernih saat berbicara. Baterai earbuds ini memberikan waktu pemakaian hingga 11 jam dengan satu kali pengisian daya, yang dapat bertahan hingga 39 jam dengan pengisian daya dari case-nya.

Baca juga: Erajaya Hadirkan Tiga Speaker Portable Marshall!

Sementara itu, CMF Watch Pro adalah smartwatch dengan layar AMOLED lebar 1,96 inci yang mampu merekam berbagai aktivitas fisik dan olahraga dengan detail hingga 110 jenis latihan. Baterainya tahan hingga 13 hari sebelum memerlukan pengisian daya berikutnya. Perangkat ini memiliki sertifikasi IP68, memberikan perlindungan terhadap air dan debu, sehingga pengguna tetap dapat beraktivitas meskipun dalam kondisi hujan deras.

Spesifikasi

CMF Buds Pro CMF Watch Pro
Active Noise Cancellation:
• Up to 45 dB
Perlindungan:
• IP54
Baterai:
• Buds: 55mAh
• Masa pakai 11 jam mendengarkan musik (ANC tidak aktif)
• Tambah menjadi 39 jam dengan
pengisian melalui wadah
• Pengisian daya cepat 10 menit untuk penggunaan 5 jam
Pengalaman:
• Dukungan aplikasi Nothing X untuk pengaturan perangkat
Pilihan warna:
• Dark Grey, Light Grey dan Orange
Perlindungan:
• IP68
Layar:
• 1,96” AMOLED Display
• 58 fps refresh rate
• Resolusi 410×502
Fitur:
• Built-in Multi-System GPS
• 110 sport modes
• AI technology for call clarity
Baterai:
• 340mAh
• Masa pakai 13 hari dengan pemakaian wajar
Pilihan warna:
• Dark Grey (Black Strap), Metallic Grey (Orange Strap) dan Dark Grey (Grey Strap)
Rp799,000 Rp1,149,000

Terakhir, untuk ketersediaannya CMF Buds Pro dan CMF Watch Pro dapat dibeli melalui gerai Urban Republic, situs web Eraspace.com, dan Urban Republic Official Store di platform Tokopedia.