Menu

Koran · 22 Dec 2023 WIB

Erajaya Gelar Samsung Karnaval 2023!


Erajaya Gelar Samsung Karnaval 2023! Perbesar

OAtekno.comErajaya Digital menyelenggarakan undian tahunan bernama Samsung Karnaval dari 18 Desember 2023 hingga 18 Februari 2024. Peserta undian berkesempatan memenangkan hadiah utama berupa mobil Toyota Yaris Cross 1.5 G CVT dan hadiah menarik lainnya seperti Samsung Galaxy Z Fold5, Galaxy Z Flip5, Samsung Galaxy S23 FE, dan hadiah lainnya.

Peserta dapat mengikuti undian ini dengan membeli produk Samsung tertentu di toko-toko Erajaya seperti Erafone, Samsung Store by NASA, Urban Republic, dan eraspace.com.

Baca juga: Erajaya Hadirkan DJI Osmo Pocket 3 ke Indonesia!

Jumlah kupon undian didapat berdasarkan produk yang pelanggan beli. Pengundian dan pengumuman pemenang akan mereka laksanakan pada bulan Maret 2024. Nama-nama pemenang akan mereka umumkan di gerai, akun media sosial @erafonestores, @samsung.nasa, @urbanrepublicid, serta situs resmi www.samsungkarnaval.com.

Erajaya akan menghubungi pemenang melalui telepon atau email. Pelanggan yang ingin informasi lebih lanjut, menghindari penipuan, atau membuat pengaduan seputar promo Samsung Karnaval dapat menghubungi ERICA (Erajaya Interactive Customer Assistant) melalui WhatsApp 0812 9077 772, telepon 1500 372, atau email customercare@erajaya.com.

Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

Bersiaplah untuk Apple iPhone SE 4

8 February 2025 - 17:00 WIB

Smart 9 HD Resmi Dijual, HP Terbaru Paling Murah dari Infinix

8 February 2025 - 11:49 WIB

Legion Go S Meluncur Bulan Ini di Indonesia

7 February 2025 - 19:36 WIB

Daftar iPhone yang Tak Lagi Bisa Menggunakan WhatsApp

6 February 2025 - 19:00 WIB

Xiaomi 15 Ultra Siap Meluncur Akhir Bulan Ini: Masuk Indonesia?

6 February 2025 - 15:27 WIB

Harga dan Spek Semua Varian Redmi Note 14 Indonesia

29 January 2025 - 16:00 WIB

Trending di Koran