Menu

Koran · 20 Dec 2022 WIB

Colorful Luncurkan Headset Gaming Pertamanya, iGame DNA


Colorful Luncurkan Headset Gaming Pertamanya, iGame DNA Perbesar

OAtekno.com – Colorful baru saja meluncurkan headset gaming perdananya yang bernama iGame DNA. Colorful berkolaborasi dengan Colorfly untuk meluncurkan headset gaming tersebut demi menjanjikan pengalaman audio berkualitas profesional.

Headset gaming iGame DNA memiliki fitur digital virtual surround sound 7.1 dan RGB lightning. Produk ini juga memiliki driver audio dengan diafragma berlapis titanium polimer sehingga mampu mencapai frekuensi suara tinggi hingga 40 kHz. Fitur ini membuat iGame DNA mampu memberikan suara beresolusi tinggi dan mendetail.

Desain perangkat tersebut menyesuaikan dengan desain khas iGame yang elegan dan futuristik. memiliki pencahayaan RGB yang terinspirasi dari ritme suara dan sistem breathing. Colorfly, dikenal sebagai in-ear monitor, media player, dan DAC/pengeras suara tingkat audiophile, menambahkan sentuhan profesional pada iGame DNA demi pengalaman suara yang sangat baik.

Baca Juga: Mau Main Game Android Pake Stik PS4? Simak Cara Berikut Ini!

Dalam hal pengoperasian, iGame DNA memiliki tombol yang secara khusus diperuntukkan untuk mengakses dua pilihan mode, yaitu Music dan Gaming. Mode gaming memberikan efek surround 7.1 agar bermain game terasa lebih imersif.

Headset gaming dengan ukuran driver 40 mm tersebut juga memiliki pola Arabesque Arabisco. Fitur ini dapat meminimalisir gangguan resonansi yang tidak diinginkan, sehingga memberikan kualitas audio yang seimbang dan akurat.

Sebagai headset gaming, tentu saja Colorful iGame DNA memiliki mikrofon yang berguna untuk berbicara dengan tim saat bermain game secara online. Mikrofon ini memiliki fitur ENC Omnidirectional yang secara otomatis mendeteksi dan menghilangkan gangguan pada latar suara serta memperjelas suara pengguna.

Harga untuk headset gaming Colorful iGame DNA Series adalah $57 USD (Rp899 ribu) untuk versi Standard dan $85 USD (Rp1,3 juta) untuk versi Professional.

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

Legion Go S Meluncur Bulan Ini di Indonesia

7 February 2025 - 19:36 WIB

Daftar iPhone yang Tak Lagi Bisa Menggunakan WhatsApp

6 February 2025 - 19:00 WIB

Xiaomi 15 Ultra Siap Meluncur Akhir Bulan Ini: Masuk Indonesia?

6 February 2025 - 15:27 WIB

Harga dan Spek Semua Varian Redmi Note 14 Indonesia

29 January 2025 - 16:00 WIB

Inilah Harga HP Sultan Terbaru dari Samsung

29 January 2025 - 11:05 WIB

DJI Luncurkan Drone Lipat di Indonesia

16 January 2025 - 19:11 WIB

Trending di Koran