Menu

Koran · 19 Nov 2022 WIB

Redmi Pad dengan Helio G99 Dibanderol Rp 3 Jutaan


Redmi Pad dengan Helio G99 Dibanderol Rp 3 Jutaan Perbesar

OAtekno.com – Xiaomi resmi meluncurkan tablet terbaru mereka di Indonesia yaitu Redmi Pad. Ini merupakan tablet murah Xiaomi yang memiliki performa kencang dan layar imersif.

Tablet ini cocok untuk pengguna yang butuh tablet pelengkap aktivitas seharian, contohnya untuk kebutuhan entertainment, video conference, sampai gaming mobile.

Redmi Pad ditenagai SoC dari MediaTek, yaitu Helio G99. Dikombinasikan dengan RAM berkapasitas 6GB LPDDR4X, dan Penyimpanan Internal 128GB.

Memiliki layar 10,61 inci dilengkapi dengan panel IPS dan sudah memakai resolusi 2K. Dapat dikatakan tablet ini menawarkan resolusi paling tinggi untuk kelasnya.

Baca Juga: 4 Alasan Redmi A1 Cocok Jadi Smartphone Pertama Kamu

Tidak hanya itu, refresh ratenya pun sudah 90 Hz. Terdapat fitur adaptif, yang mana pengguna bisa mendapatkan refresh rate maksimal di 90Hz saat konten yang ditampilkan memadai untuk mencapai refresh rate tinggi tersebut.

Pada sisi kanan dan kiri terdapat Quad Speaker Stereo yang juga sudah didukung dengan teknologi Dolby Atmos. Jadi pengguna dapat mendengarkan audio yang megah saat menonton pada tablet ini.

Dari sisi baterainya pun terbilang cukup besar, yaitu 8.000 mAh. Jadi, dipakai untuk nonton sampai gaming pun, pengguna tak perlu khawatir akan cepat kehabisan baterai.

Untuk kamera, tablet ini dilengkapi dengan 8 MP kamera belakang dan 8 MP kamera selfie. Dilengkapi dengan fitur FrameFocus, bisa menyesuaikan frame ke wajah pengguna saat melakukan video conference.

Harga Redmi Pad (2022)

Untuk harga, tablet ini dijual Rp3.499.000. Produk ini akan mulai tersedia pada tanggal 25 November 2022, di Mi.com, Xiaomi Official Store di berbagai e-Commerce tanah air.

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Team

Baca Lainnya

Legion Go S Meluncur Bulan Ini di Indonesia

7 February 2025 - 19:36 WIB

Daftar iPhone yang Tak Lagi Bisa Menggunakan WhatsApp

6 February 2025 - 19:00 WIB

Xiaomi 15 Ultra Siap Meluncur Akhir Bulan Ini: Masuk Indonesia?

6 February 2025 - 15:27 WIB

Harga dan Spek Semua Varian Redmi Note 14 Indonesia

29 January 2025 - 16:00 WIB

Inilah Harga HP Sultan Terbaru dari Samsung

29 January 2025 - 11:05 WIB

DJI Luncurkan Drone Lipat di Indonesia

16 January 2025 - 19:11 WIB

Trending di Koran